Mengenal HAM Yaqkin Padjalangi, Dari DPRD Provinsi Menuju Senayan Di Pemilu 2019
    Dibaca 1173 kali

HAM Yaqkin Padjalangi

 

SOPPENG, MEDIATANEWS. COM-- Dalam percaturan politik khususnya di Makassar Provinsi Sulawesi Selatan, sosok pria kelahiran Bone, 24 Desember  1965 ini sudah tidak asing lagi.Popularitas dan kemampuannya memikul amanah rakyat sudah tidak diragukan.  Terbukti, HAM Yaqkin Padjalangi telah  tiga Priode dipercaya  menjadi anggota Legislatif  di DPRD Provinsi SulSel.

IMG_20190211_140119

" Setelah tiga Priode di DPRD SulSel, saya termotivasi untuk memperjuangkan kepentingan rakyat yang lebih besar di Senayan" ujar Mantan Ketua  Umum Senat Mahasiswa UNHAS Priode 1991-1992 ini.

IMG_20190211_135924

Terkait upaya yang dilakukan untuk lolos ke Senayan, Yaqkin  mengutarakan bahwa dirinya hanya berusaha semaksimal mungkin dan hasilnya dia serahkan pada ketentuan takdir Allah Swt. 

 

"saya hanya berusaha dan berjuang semaksimal mungkin, persoalan lolos atau tidaknya saya serahkan pada ketentuan Allah SWT"ujarnya

 

Semasa masih menjadi mahasiswa, HAM Yaqkin dikenal aktif diorganisasi  Mulai Ketua Himpunan Mahasiswa Farmasi Unhas, Ketua Umum Senat Mahasiswa Fakultas MIPA Unhas, Presedium Kesatuan Lembaga Kemahasiswaan Unhas, hingga Ketua Umum Senat Mahasiswa Unhas. Di profesi, ia juga Pengurus Daerah Ikatan Apoteker Indonesia (IAI) Sulawesi Selatan.

 


Sebelum terjun ke dunia politik, HAM Yaqkin Padjalangi pernah mengabdi di dunia ASN sebelum mengundurkan diri atas permintaan sendiri pada tahun 2004  dan terpilih sebagai anggota DPRD Sulsel. Saat ini,  HAM Yaqkin Padjalangi berjuang menuju Senayan dengan mengendarai Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Daerah Pemilihan SulSel II.

Bagikan Berita Ini: