Camat Citta Harap Daerahnya Jadi Penyangga Ketahanan Pangan
    Dibaca 1916 kali


Ketgan: Plt Camat Citta, Masri Tajuddin S Sos, MSi saat memberi sambutan dalam acara Mattudang tudangeng diPemanduam Alam Citta,Sekasa 22/11/2016

 

SOPPENG,Mediatanews.Com --- Pelaksana Tugas (Plt) Camat Citta Masri Tajuddin S Sos, Msi mengharapkan kelompok tani di daerahnya menjadi kelompok tani yang mandiri sehingga tidak lagi bergantung pada bantuan Pemerintah. Masri juga berharap produktifitas di bidang pertanian bisa ditingkatkan sehingga Kecamatan Citta bisa menjadi penyangga ketahanan pangan.

 

Hal ini disampaikan Masri dalam pelaksanaan acara Mattudang-tudangeng yang di rangkaikan dengan acara evaluasi pendampingan peningkatan produksi di BP3KP Kecamatan Citta yang berlangsung di permandian alam Citta Selasa, 22/11-2016.

 

Menurut Masri, untuk musim tanam kali ini jadwal penaburan benih untuk Desa Labae dijadwalkan pada Minggu ke empet di bulan November, untuk Desa Citta minggu ke empat di bulan November sampai dengan minggu pertama Desember.

 

"musim tanam kali ini, pemerintah sudah menyiapkan bibit padi bersubsidi, pupuk bersubsidi serta bibit jagung gratis"ujar Masri.

 

Acara Mattudang Tudangeng ini dihadiri Kadis PSDA yang diwakili oleh UPTD, Kepala BP3KP yang diwakili koordinator Penyuluh DR. Muh Nur Fatta,SIP.MP, Tripika Kec. Citta, Gapoktan, Tokoh Masyarakat Kecamatan Citta. (Agus Setiawan PH Rauf)

Bagikan Berita Ini: