Diterjang Banjir, Jembatan Lajarella Ambruk
    Dibaca 1276 kali

Ketgam: Camat Marioriawa Chair saat meninjau lokasi ambruknya jembatan Lajarella Kelurahan Limpomajang  Kecamatan Marioriawa,Jumat 25/11/2016


SOPPENG,Mediatanews .Com-- Akibat hujan deras yang mengguyur disertai terjangan banjir, jembatan yang menuju pekuburan Islam Lajarella Kelurahan Limpomajang Kecamatan Marioriawa Kabupaten Soppeng ambruk dan rusak parah,Kamis 24/11/2016


Camat Marioriawa,Chair yang terjun langsung melihat kondisi jembatan yang ambruk ini, Jumat 25/11/2016 langsung melaporkan kondisi ini ke instansi terkait

 

" Kondisi jembatan ini sudah kita laporkan. Kami berharap jembatan ini segera diperbaiki karena fungsinya yang sangat vital, jembatan ini merupakan jalan utama menuju pekuburan umum warga. Kami sudah laporkan ke Dinas PSDA" ujarnya

 

Usai memantau kondisi jembatan ini, Chair melanjutkan pemantauannya ke Lajarella melihat tanggul yang ambruk sepanjang kurang lebih 4 meter.

 

Lokasi tanggul yang ambruk ini terletak dibelakang rumah salah seorang warga,Rusli(45). Akibat ambruknya tanggul ini, tiang rumah Rusli terlihat tergantung di bibir sungai dan rawan hanyut jika sewaktu waktu datang banjir susulan.

 

Penulis : Lukman
Editor : Agus Setiawan PH Rauf

 

Bagikan Berita Ini: