Satu Karyawan Positif Covid, BNI Cabang Sengkang Tutup Sementara
    Dibaca 1818 kali

Kantor BNI Cabang Sengkang (Foto Istimewa) 

 

WAJO, MEDIATANEWS. COM- Menyusul adanya 4 warga Kabupaten Wajo yang terkonfirmasi Positif Covid. Bank BNI Cabang Sengkang akhirnya menutup sementara pelayanan terhadap nasabahnya,Jumat 5/6/2020

 

Tutupnya pelayanan nasabah Bank milik pemerintah ini terkait adanya salah satu karyawan diantara 4 pasien Positif Covid Wajo yang juga dinyatakan positif.

 

Pimpinan Cabang BNI Sengkang Syamsul Kamar yang dikonfirmasi Mediatanews. Com, Sabtu 6/6/2020 sehubungan penutupan sementara terhadap pelayanan nasabah ini mengungkapkan bahwa BNI Sengkang sebagai bagian dari masyarakat berkomitmen untuk turut menjadi solusi dalam penanganan virus ini.

 

"Sejalan dengan komitmen kami dalam memutus mata rantai penyebaran Covid 19, BNI Sengkang akan menutup sementara layanan pada Kantor Cabang (KC) Sengkang dan Kantor Cabang Pembantu (KCP) Pasar Sentral Sengkang" kata Syamsul Kamar,

 

"Nasabah dapat tetap melaksanakan transaksi melalui electronic channel BNI, seperti ATM & CRM (mesin Setor-Tunai yang dapat menerima penyetoran dana hingga Rp.50 juta) serta melalui sarana digital seperti BNI Mobile Banking serta SMS & Internet Banking yang seluruhnya tersedia selama 24 jam. Agen46 sebagai kepanjangan tangan outlet BNI juga tersedia di beberapa titik lokasi strategis, siap untuk melayani transaksi nasabah."

 

Lebih jauh Syamsul Kamar menjelaskan bahwa upaya BNI dalam memutus penyebaran Covid 19 melalui penutupan sementara operasional BNI di Kota Sengkang ini telah dikomunikasikan dengan pihak terkait dan mendapat dukungan dari Pemda Wajo.

 

"Kami berharap hal ini tidak mengganggu aktivitas perbankan nasabah karena telah kami siapkan alternatif layanan digital. Selanjutnya ke depan kami akan melayani nasabah dengan lebih baik lagi serta meningkatkan keamanan & kenyamanan nasabah dalam bertransaksi" tandas Syamsul Kamar.

 

Sebelumnya diketahui, BNI Cabang Sengkang secara konsisten telah melaksanakan Protokol Covid 19 dengan melakukan penyemprotan disinfectan di seluruh area kerja BNI secara periodik, pengukuran suhu tubuh nasabah & pegawai BNI sebelum memasuki ruangan, mewajibkan penggunaan masker bagi nasabah & pegawai yang masuk ke area kerja BNI, menyiapkan hand sanitizer pada area layanan & ruang ATM, serta menerapkan physical distancing di area kerja & Banking Hall BNI.

 

 

 

 

Bagikan Berita Ini: