Meski Terpental, Suryadi Bersyukur Bisa Ikut Seleksi Calon Sekda Soppeng
    Dibaca 1562 kali

Ir H Suriyadi MP

 

SOPPENG,MEDIATANEWS.COM---Meski akhirnya tersingkir dari bursa calon Sekda Soppeng, setelah melalui serangkaian tahapan, mulai dari pendaftaran, ujian tertulis, uji kompetensi dan berhadapan dengan tujuh Anggota Panitia Seleksi (Pansel). Kepala Dinas Perikanan dan Ketahanan Pangan Kabupaten Soppeng Ir H Suriyadi MP bersyukur bisa ikut dalam seleksi calon Sekda Soppeng.

 

Hal ini diungkapkan Suryadi via WA nya usai pengumuman yang dikeluarkan tim Pansel Sekda Soppeng, Kamis 5/10/2017.


"Tabe,apapun hasil seleksinya, tulah yg terbaik bagi saya untuk saat ini dari Allah SWT. Panitia Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah Kabuoaten Soppeng telah mengumumkan hasilnya. Saya bersyukur telah mendapatkan kesempatan untuk mengikuti tes/seleksi ini."


" Saya berharap dari tiga nama yang lolos akan terpilih yg terbaik untuk menduduki jabatan Sekda dan Inssya Allah akan bekerja dengan baik membantu Bupati dan Wakil Bupati dalam menjalankan roda pemerintahan di Kabupaten Soppeng"urainya

 

Lanjut ditambahkannya" Banyak hikmah yang saya dapatkan walaupun tesnya hanya tiga hari di Makassar"tandasnya

 

Sekadar diketahui, tiga kandidat Sekda Soppeng yang lolos ketiga besar ialah, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) A Tenri Sessu, Kadis Kominfo A Fithratuddin, dan Kadis Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak A Nurlina.

 

 

 

 

Bagikan Berita Ini: