Wwiek Muslimah Bagikan 10 Ribu Masker Gratis Di Jabodetabek
    Dibaca 1290 kali

10 ribu masker gratis untuk Jabodetabek

 

JAKARTA,MEDIATANEWS.COM-- Kelangkaan Masker sebagai salah satu solusi untuk menangkal penyebaran Covid 19 ditengah masyarakat, mendorong pengusaha konveksi dan desainer Wiwiek Hatta owner Wwiek Muslimah berinisiatif membuat 10 ribu masker untuk dibagi bagikan secara gratis ke masyarakat yang berdiam di wilayah Jabodetabek (Jakarta,Bogor, Depok Tangerang dan Bekasi)

 

Menurut Wiwiek, sulitnya masyarakat memperoleh masker untuk melindungi diri dari ancaman penularan corona virus jenis baru atau Covid-19 membuat pengusaha kelahiran Soppeng ini berinisiatif membuat 10 ribu masker untuk dibagikan ke masyarakat di wilayah Jabodetabek (Jakarta,Bogor,Depok Tangerang dan Bekasi)

 

"Awalnya, ini bermula karena rasa prihatin melihat masyarakat kesulitan mendapatkan masker, saya ingin membantu tanpa menjadikan ini kesempatan mencari keuntungan"ujarnya

 

Dari konfirmasi via WA nya,Ahad 5/4/2020 langkah yang dilakukan Wiwiek sejalan dengan seruan Gubernur DKI Jakarta Anis Baswedan terkait penggunaan masker kain bagi masyarakat dan menghindari pemakaian masker medis mengingat kelangkaan masker bagi petugas medis saat ini.

 

" Ini sejalan dengan seruan Pak Anis agar masyarakat menggunakan atau membuat sendiri masker kain dua lapis sebagai langkah antisipasi potensi penular Covid 19 ini" ujarnya

 

Lebih jauh Wiwiek mengungkapkan, pihaknya saat ini bekerja ekstra untuk merampungkan penyelesaian 10 ribu masker untuk wilayah Jabodetabek dan selanjutnya akan membuat masker serupa untuk dibagikan di kampung halamannya di Kabupaten Soppeng.

 

"Doakan team Wwiek Muslimah sehat sehat biar 10 ribu masker untuk Jabodetabek segera selesai dijahit supaya team bisa jahit lagi untuk dikirim ke Soppeng Insyallah"

 

"Mohon maaf Silessurengku maneng, Jakarta jauh lebih parah dalam penyebaran virus covid 19,makanya kita dahulukan Jabodatabek dulu. Insyallah,masker untuk Soppeng akan segera terkirim,mohon doanya, semoga kita semua dalam lindungan Allah SWT" tandasnya

 

Bagikan Berita Ini: