Ungkapkan Terima Kasih, Pengungsi Bergantian Peluk Bupati Soppeng
    Dibaca 2658 kali

Bupati Soppeng HA Kaswadi Razak SE saat dipeluk sejumlah pengungsi korban Gempa dan Tsunami  Palu - Donggala,Kamis 3/10/2018

 

SOPPENG,MEDIATANEWS.COM-- Respon cepat dan kepedulian Bupati Soppeng terhadap warganya yang tertimpa bencana di Kota Palu,Sigi dan Donggala Provinsi Sulawesi Tengah menimbulkan kesan mendalam bagi para korban bencana Gempa dan Tsunami.

 IMG-20181004-WA0015

Hal ini terlihat saat penerimaan rombongan korban Gempa dan Tsunami Palu Donggala di Gedung Pertemuan Masyarakat Watansoppeng,Kamis 3/10/2018

 IMG-20181004-WA0016

Sejumlah pengungsi bergantian memeluk Bupati Soppeng HA Kaswadi Razak sambil berurai air mata haru saat berpamitan karena telah di jemput keluarga mereka.

 

"Entah bagaimana kami harus berterima kasih kepada beliau yang menganggap dan memperlakukan kam seperti keluarga sendiri. Disaat bupati dan walikota daerah lain baru berwacana untuk membantu warganya yang menjadi korban bencana di Palu dan Donggala, HA Kaswadi Razak malah sudah berjibaku meringankan penderitaan warga di daerah bencana bahkan telah mengambil langkah mengevakuasi warganya untuk  pulang ke Soppeng"

 

"Bangga dan terharu rasanya punya Bupati seperti ini" ujar Anto salah seorang pengungsi  di sela sela penjemputan pengungsi di Lapangan Gasis Watansoppeng, Kamis 3/10/2018.

 

Sementara, Muhammad Tang (60) salah seorang warga Kota Pare Pare  yang ikut dalam rombongan Bupati Soppeng mengutarakan perasaannya terhadap Bupati Soppeng.

 

"Kami sangat berterima kasih kepada Bupati Soppeng atas perhatian dan bantuan yang diberikan, kami diperlakukan seperti keluarga meski kami bukan orang Soppeng" terang Muhammad Tang dengan mata berkaca-kaca.

 


Begitu pula dengan Dg H Sikki warga Kecamatan Bola Kabupaten Wajo yang datang menjemput keluarganya yang ikut dalam rombongan Pemkab Soppeng.

 

"Semoga beliau beserta rombongan dan warga Soppeng yang telah dengan ikhlas mengulurkan tangannya untuk memberi bantuan kepada sesama yg telah terkena bencana di Palu dan sekitarnya mendapatkan balasan yg setimpal dan diberi rezki yang melimpah dan terhusus kepada bapak Bupati sekeluarga semoga tetap diberi kesehatan dan kekuatan untuk memimpin Kabupaten Soppeng" tandasnya

 

Sekadar diketahui, dari 530 orang pengungsi Palu,Sigi dan Donggala, sekira seratusan diantaranya berasal dari Pare Pare, Pinrang, Pangkep,Wajo ,Bone dan Sidrap.

 

Bagikan Berita Ini: